
Wawancara Peneliti UNVIC Sorong dengan Mama-Mama Pengrajin
Peneliti dari Universitas Victory Sorong yaitu Tirsa Ninia Lina, S.Kom., M.Cs. dan Frenny Silvia Pormes, S.S., M.A., melakukan wawancara dengan mama-mama pengrajin Kampung Batu Lubang Pantai yaitu Mama Yuli Ulimpa dan Mama Dormina Suu. Adapun kerajinan yang dibuat oleh mama-mama pengrajin ini yaitu noken dengan bahan rumput rawa (dalam bahasa Moi = Banto) dan bahan kulit kayu (dalam bahasa Moi = Kwok ou ukisik), gelang akar kayu dan rotan, tikar (dalam bahasa Moi = Kal'uk) dengan berbahan dasar daun tikar.